Terbaru! Struktur Kurikulum MI KMA 450 Tahun 2024

Struktur Kurikulum MI terbaru 2024 mengacu pada Keputusan Menteria Agama (KMA) Nomor 450 Tahun 2024 tentang pedoman implementasi kurikulum pada jenjang RA MI MTs dan MA/MAK.

Dengan diterbitkannya KMA 450 Tahun 2024, maka KMA sebelumnya yakni 347 Tahun 2022 dinyatakan tidak berlaku lagi. Sehingga bagi satuan madrasah untuk dapat menyusun alokasi Jam Tatap Muka (JTM) tiap mata pelajaran dengan mengacu pada peraturan terbaru yakni KMA 450 Tahun 2024.

Alokasi JTM Mata Pelajaran Madrasah Ibtidaiyah (MI) sesuai KMA 450 Tahun 2024 dibagi kedalam 4 bagian yang berbeda, yakni alokasi JTM kelas 1 MI, alokasi JTM kelas 2 MI, alokasi JTM kelas 3-5 MI, dan alokasi JTM kelas 6 MI.


Terbaru! Struktur Kurikulum MI KMA 450 Tahun 2024

Untuk itu, artikel ini hadir untuk menguraikan isi dalam Keputusan Menteri Agama (KMA) 450 Tahun 2024 terkait struktur kurikulum tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI).

Baca Juga: Alokasi JTM Kelas 7 8 9 Jenjang MTs Sesuai KMA 450 Tahun 2024

Alokasi JTM Madrasah Ibtidaiyah (KMA 450 Tahun 2024)


Dalam KMA 450 Tahun 2024, terdapat beberapa ketentuan terkait Implementasi kurikulum pada Madrasah Ibtidaiyah (MI) antara lain sebagai berikut:

  • Layanan BK dilaksanakan mengacu pada Peraturan Undang-undang terkait Bimbingan Konseling;
  • Muatan lokal harus disesuaikan dengan kekhasan madrasah, topologi, potensi, serta keunikan yang dimiliki oleh madrasah seperti; keagamaan, seni dan budaya, prakarya, PJOK, Riset, dan Teknologi;
  • Muatan lokal dapat dilaksanakan oleh madrasah dengan mengintegrasikan kedalam mata pelajaran, tema P5RA, ataupun sebagai mata pelajaran yang berdiri sendiri;

Ketentuan terkait Implementasi kurikulum jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI) dapat dibaca dalam KMA 450 Tahun 2024 disini: Unduh KMA 450.

Struktur Kurikulum Kelas 1 MI KMA 450 Tahun 2024


Mata Pelajaran Alokasi Intrakurikuler Pertahun Alokasi P5RA Pertahun Total JP Pertahun
Al-Qur'an Hadis 72 72
Akidah Akhlak 72 72
Fikih 72 72
Bahasa Arab 72 72
Pendidikan Pancasila 144 36 188
Bahasa Indonesia 216 36 252
Matematika 144 144
PJOK 108 36 144
Seni, Budaya, dan Prakarya * 1. Seni Musik
2. Seni Rupa
3. Seni Teater
4. Seni Tari
108 36 144
Total JP Mata Pelajaran Wajib 1008 144 1152
Muatan Lokal ** 72 - 216 72 - 216
Total JP Mata Pelajaran Wajib + Muatan Lokal 1080 - 1224 144 1224 - 1368

Keterangan:
  • *) Madrasah minimal menyediakan 1 jenis seni, dan peserta didik memilih salah satu yang disediakan
  • **) Paling sedikit 72 JP pertahun dan paling banyak 216 JP pertahun.
  • Asumsi 1 tahun = 36 Minggu dan 1 JP = 35 menit

Struktur Kurikulum Kelas 2 MI KMA 450 Tahun 2024


Mata Pelajaran Alokasi Intrakurikuler Pertahun Alokasi P5RA Pertahun Total JP Pertahun
Al-Qur'an Hadis 72 72
Akidah Akhlak 72 72
Fikih 72 72
Bahasa Arab 72 72
Pendidikan Pancasila 144 36 188
Bahasa Indonesia 252 36 288
Matematika 180 36 216
PJOK 108 36 144
Seni, Budaya, dan Prakarya * 1. Seni Musik
2. Seni Rupa
3. Seni Teater
4. Seni Tari
108 36 144
Total JP Mata Pelajaran Wajib 1008 180 1260
Muatan Lokal ** 72 - 216 72 - 216
Total JP Mata Pelajaran Wajib + Muatan Lokal 1152 - 1296 180 1332 - 1476

Keterangan:
  • *) Madrasah minimal menyediakan 1 jenis seni, dan peserta didik memilih salah satu yang disediakan
  • **) Paling sedikit 72 JP pertahun dan paling banyak 216 JP pertahun.
  • Asumsi 1 tahun = 36 Minggu dan 1 JP = 35 menit

Struktur Kurikulum Kelas 3-5 MI KMA 450 Tahun 2024


Mata Pelajaran Alokasi Intrakurikuler Pertahun Alokasi P5RA Pertahun Total JP Pertahun
Al-Qur'an Hadis 72 - 72
Akidah Akhlak 72 - 72
Fikih 72 - 72
Sejarah Kebudayaan Islam 72 - 72
Bahasa Arab 72 - 72
Pendidikan Pancasila 144 36 180
Bahasa Indonesia 216 36 252
Matematika 180 - 180
Ilmu Pengetahuan Alam & Sosial 180 26 216
PJOK 108 36 144
Seni, Budaya, dan Prakarya * 1. Seni Musik
2. Seni Rupa
3. Seni Teater
4. Seni Tari
108 36 144
Bahasa Inggris 72 - 72
Total JP Mata Pelajaran Wajib 1368 180 1548
Muatan Lokal ** 72 - 216 - 72 - 216
Total JP Mata Pelajaran Wajib + Muatan Lokal 1440 - 1584 180 1620 - 1764

Keterangan:
  • *) Madrasah minimal menyediakan 1 jenis seni, dan peserta didik memilih salah satu yang disediakan
  • **) Paling sedikit 72 JP pertahun dan paling banyak 216 JP pertahun.
  • Asumsi 1 tahun = 36 Minggu dan 1 JP = 35 menit

Struktur Kurikulum Kelas 6 MI KMA 450 Tahun 2024


Mata Pelajaran Alokasi Intrakurikuler Pertahun Alokasi P5RA Pertahun Total JP Pertahun
Al-Qur'an Hadis 64 - 64
Akidah Akhlak 64 - 64
Fikih 64 - 64
Sejarah Kebudayaan Islam 64 - 64
Bahasa Arab 64 - 64
Pendidikan Pancasila 128 32 160
Bahasa Indonesia 192 32 224
Matematika 160 160
Ilmu Pengetahuan Alam & Sosial 160 32 192
PJOK 96 32 128
Seni, Budaya, dan Prakarya *
1. Seni Musik
2. Seni Rupa
3. Seni Teater
4. Seni Tari
96 32 128
Bahasa Inggris 64 - 64
Total JP Mata Pelajaran Wajib 1216 160 1376
Muatan Lokal ** 64-192 - 64-192
Total JP Mata Pelajaran Wajib + Muatan Lokal 1280 - 1408 160 1440 - 1568

Keterangan:
  • *) Madrasah minimal menyediakan 1 jenis seni, dan peserta didik memilih salah satu yang disediakan
  • **) Paling sedikit 64 JP pertahun dan paling banyak 192 JP pertahun.
  • Asumsi 1 tahun = 32 Minggu dan 1 JP = 35 menit

Itulah tadi informasi terkait Struktur Kurikulum MI KMA 450 Tahun 2024, semoga dapat memberikan manfaat dan dapat dijadikan acuan oleh setiap madrasah.